Pinjamkan 2 Pesawat, JK Dicalonkan Jadi Rais Aam NU

(wartaislam.com) JAKARTA - Mantan Wapres Jusuf Kalla ikut menyumbang dalam Muktamar ke-32 NU di Makassar, 22-27 Maret 2010. Bentuknya, peminjaman dua pesawat pribadi.

Dua pesawat pribadi ini disumbangkan untuk dipinjam sebagai alat transportasi. Pesawat itu disiagakan sejak H-1 pelaksanaan muktamar.

"Untuk mengangkut mufti dari luar negeri, pengurus PBNU, dan undangan lain," ujar Ketua Panitia Lokal Muktamar NU Usman Sadiqin.

Sebenarnya, ini bukan yang pertama. Saat kampanye pilpres lalu, JK juga menggunakan pesawat pribadi dalam mobilitas. Salah satu jenis pesawatnya yakni BAE 146-200.
Selain meminjamkan pesawat, JK juga rencananya ikut menanggung cukup besar akomodasi peserta dan undangan yang mengikuti muktamar.

"Karenanya, pantaslah JK diajukan juga sebagai Rois Aam atau Musytasyar," katanya lantas tertawa.

Diperkirakan, total peserta dan undangan yang mengikuti muktamar mencapai 3.500 orang. Para peserta merupakan delegasi dari cabang, cabang istimewa, wilayah, badan otonom, serta lajnah NU.

Sekretaris Panitia Nasional Taufik R Abdullah menambahkan, secara teknis persiapan muktamar sudah bagus. Rencananya, pembukaan muktamar dilakukan Presiden Susilo Bambang Yudhoyono di Celebes Convention Center, Makassar.
sumber : inilah
foto : inilah

0 komentar:

Posting Komentar