Pembunuhan di Dubai Jadi Iklan Supermarket di Israel

(wartaislam.com) YERUSSALEM – Seorang warga Israel masuk ke supermarket. Kamera pengawas CCTV memperlihatkan orang itu sedang menghitung uang tunainya. Adegan ini hampir mirip dengan cuplikan kamera pengintai yang terkenal yang menunjukkan pembunuh yang dicurigai menguntit operasi pembunuhan tokoh Hamas di Dubai.

Adegan itu bukan rekontruksi, namun iklan untuk "Mahsaney Kimat Hinam" sebuah jaringan supermarket di Israel. Bintang iklannya membawa raket tenis, memakai topi, kacamata dan wig – persis dengan penyamaran yang dipakai para tersangka pembunuh- ketika mereka berjalan melalui lorong toko.
Slogan iklan ini: "Kami menawarkan harga yang sangat ekstrim."
Eksekutif periklanan Sefi Shaked mengatakan iklan ini diilhami oleh cuplikan yang dirilis oleh polisi Dubai yang menunjukkan dugaan pembunuh yang menyamar berkeliaran di lorong-lorong hotel mewah di mana komandan Hamas Mahmoud Al-Mabhouh dibunuh pada 19 Januari. Dalam hal ini, mata-mata Israel, dari agen Mossad telah secara luas dicurigai terlibat dalam pembunuhan berencana ini. 
Seorang aktor mengenakan pakaian tenis seperti yang terlihat dalam rekaman di Dubai, namun yang ini menelusuri lorong bagian makanan beku. Sedang aktrisnya mengenakan topi bertepi lebar.
Dalam kasus pembunuhan Mabhouh, Dubai telah menuduh Israel terlibat melakukan pembunuhan. Dugaan itu diperkuat oleh beberapa fakta bahwa banyaknya pemalsuan paspor Eropa yang digunakan dalam operasi dengan nama dan rincian warga negara ganda di Israel. Beberapa negara Eropa yang paspornya digunakan telah memanggil duta besar Israel untuk penjelasan dan telah mengirim penyelidik ke Israel.
Israel mengatakan al-Mabhouh adalah tokoh kunci dalam penyelundupan senjata kepada militan anti-Israel di Jalur Gaza. Sementara iklan kontroversial ini diharapkan udara di waktu mendatang untuk musim liburan Paskah dimulai pada akhir Maret.
sumber : tempo

0 komentar:

Posting Komentar