Muktamar NU Diundur Karena Obama

(wartaislam.com) Makassar - Muktamar Nahdlatul Ulama (NU) ke-32 yang sedianya dibuka pada 22 Maret mendatang di Asrama Haji Sudiang Makassar Sulsel, diundur sehari dengan alasan mengikuti jadwal Presiden SBY menjadi 23 Maret.

Pantia pelaksana seksi acara, yang juga wakil sekertaris PC NU Makassar, Mulyadi saat dihubungi membenarkan penundaan tersebut. Menurutnya, panitia pelaskana mengikuti jadwal dari kepresidenan.

"Rencananya memang tanggal 22 tetapi Pak Presiden tidak bisa hadir hari itu, dan bisanya hanya tanggal 23, itu sudah pasti karena jadwal dari istana," jelas Muliadi di Makassar, Kamis (18/3).

Jadwal Presiden tanggal 22 harus menyambut Presiden Amerika Serikat Barrack Obama. Karenanya, jadwal muktamar yang mestinya dimulai 22-27 menjadi 23-28 Maret.

Ia menambahkan, pembukaan NU memang sudah menjadi tradisi untuk dibuka oleh seorang Presiden. "Dan mungkin juga beliau sudah berjanji akan datang, makanya kita menyesuaikan," imbuhnya.

Dosen Universitas Islam Negeri (UIN) Makassar ini menjelaskan muktamar ini akan dihadiri sekitar 8.000 hingga 10.000 kaum Nahdliyin ini, sudah rampung 90-an persen untuk digelar. Undangan untuk pembukaan sudah diedar semuanya sehingga tak ada alasan penundaan.
sumber : inilah

0 komentar:

Posting Komentar